Jeep Wrangler Rubicon Recon Indonesia Review 2018– Kehadiran Jeep Wrangler tentunya sangat kental dengan nuansa offroad yang memiliki desain yang gagah dan bodi berotot. Kini, dalam rangka memperkuat kesan penjelajah segala medan, produsen mobil SUV asal Negeri Paman Sam memperkenalkan Jeep Wrangler Rubicon Recon Edition. Jeep Wrangler Rubicon Recon Edition ini hadir dengan bodi yang lebih bongsor dari versi standarnya. Posisi dan ukuran fender sampingnya juga terlihat lebih tinggi. Lalu, dengan adanya roda depan akan memperkuat versi sebelumnya. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak review Jeep Wrangler Rubicon Recon di bawah ini.
Eksterior Jeep Wrangler Rubicon Recon
Jeep Wrangler Rubicon Recon ini dirancang dengan bentuk yang agak moncong memanjang dan berbentuk kotak. Namun, ciri khas dari Jeep ini masih tetap dipertahankan. Jeep Wrangler Rubicon menyediakan dua pilihan model yakni Rubicon Recon dengan 2 pintu dan Rubicon Recon dengan 4 pintu. Untuk Jeep Wrangler Rubicon Recon ini memiliki desain yang lebih gahar, sedangkan untuk Jeep Wrangler Rubicon Recon 4 pintu memiliki desain yang lebih elegan dan berkelas.
Tidak hanya itu saja, untuk menambah keunggulannya, Jeep Wrangler Rubicon Recon ini memiliki teknologi yang canggih dengan adanya system audio Uconnect 130 dan Uconnect 430. Bila Uconnet 430 didukung oleh layar touchscreen berukuran 6.5 inci yang akan mendukung berbagai konten hiburan.
Interior Jeep Wrangler Rubicon Recon
Memasuki ruang kabinnya, Jeep Wrangler Rubicon Recon memiliki sentuhan desain interior yang mewah. Melihat ke bagian belakang terdapat bagasi yang terhubung dengan kabin kursi penumpang. Pada bagian dashboard terdapat bermacam panel tambahan diantaranya yakni tekanan oli, temperatur transmisi, speedometer digital, dan penunjuk tekanan ban individu.
Material jok yang digunakan yakni adanya bahan kulit berwarna hitam. Pada bagian kemudi dibuat dengan adanya jahitan benang merah yang disekitarnya terdapat Audio dengan 8 speaker yang akan menambah kenyamanan si pengemudi dan si penumpangnya. Mobil Jeep ini dapat menampung hinggan 4 orang penumpang.
Dimensi Jeep Wrangler Rubicon Recon
Untuk dimensinya, Jeep Wrangler Rubicon menyediakan dua pilihan yakni Jeep Wrangler Rubicon Recon 2 pintu dan 4 pintu. Namun, dimensi untuk kedua tipe Rubicon Recon ini berbeda. Jika Jeep Wrangler Rubicon Recon 2 pintu memiliki dimensi panjang berukuran 4223 mm, lebar 1873 mm, dan tinggi 1825 mm. Sedangkan, pada Jeep Wrangler Rubicon 4 pintu ini memiliki dimensi dengan ukuran panjang 4751 mm, lebar 1877 mm, dan tinggi 1865 mm. Meskipun begitu, Jeep Wrangler Rubicon Recon ini memiliki groud clerance yang sama tinggi dimana dapat berfungsi saat mobil melewati jalan yang berlumpur atau beraspal.
Mesin Jeep Wrangler Rubicon Recon
Pada bagian mesinnya, Jeep Wrangler Rubicon Recon memiliki kapasitas 3.0 L yang berkombinasi dengan Pentastar V6 engine. Dengan mesin tersebut maka dapat mengoptimalkan performa Jeep Wrangler Rubicon agar lebih bertenaga. Mesin Jeep Wrangler Rubicon Recon tersebut dapat menghasilkan tenaga maksimal hingga 230 tenaga kuda dan menyemburkan torsi hingga 284 Nm. Pada sistem transmisinya, mobil Jeep ini menyematkan sistem transmisi automatic yang memiliki 5 tingkat percepatan. Adanya Hill Descent Control yang terpasang pada mobil Jeep Wrangler Rubicon Recon ini akan membantu si pengemudi dalam mengatur kecepatan saat mobil melaju. Untuk sistem bahan bakar yang digunaka, mobil ini menggunakan MPF dan sistem penggerak roda yakni 4×4 (4WD).
Fitur Jeep Wrangler Rubicon Recon
Jeep Wrangler Rubicon memiliki fitur yang canggih diantaranya adanya fitur Hill Start Assist, fitur Elektronic Stability Control dan fitur Remote Keyless Entry yang berperan dalam mengunci kendaraan dari jarak 50 kaki. Selain itu, terdapat pula fitur Sentry Key antitheft dan Engine immobilizer. Pengemudi dan penumpang akan merasa aman karena adanya fitur airbag yang berkombinasi dengan teknologi multistage yang akan memberikan perlindungan saat perjalanan. Menariknya, Jeep Wrangler Rubicon memiliki deteksi sensor yang berfungsi meningkatkan keselamatan penumpang maupun si pengemudi dari terjadinya kecelakaan.
Tabel Spesifikasi
Spesifikasi Jeep Wrangler Rubicon Recon |
|
Mesin |
|
Tipe Mesin | 3.0L V6 24-Valve VVT Engine |
Isi Silinder | 2997 cc |
Jumlah Silinder | 6 Silinder |
Daya Maksimum | 230 Hp |
Torsi Maksimum | 285 Nm |
Sistem Kemudi | Rack and Pinion |
Rasio Kompresi | 13.0:1 |
Dimensi |
|
P x L x T | 4223 x 1873 x 1825 mm |
Jarak Poros Roda | 2268 mm |
Jarak Terendah | 223 mm |
Berat | 1587 kg |
Radius Putar | 5.2 m |
Sistem bahan bakar | MPFI |
Sasis |
|
Transmisi | 5-Speed Automatic Transmission |
Suspensi Depan | Multi-Link |
Suspensi Belakang | Multi-Link |
Ukuran Ban | 17-inch x 7.5-inch Polished Mineral Gray Wheels |
Ukuran Vleg | 17″ x 7.5″ |
Fitur |
|
Kenyamanan |
|
Keamanan |
|
Harga Jeep Wrangler Rubicon Recon
Jeep Wrangler Rubicon Recon |
|
Tipe | Harga |
Harga Jeep Wrangler Rubicon D-Cab Brute 3.6L | Rp1.525.000.000,- |
Harga Jeep Wrangler Rubicon 4-door COD (MW3) | Rp875.000.000,- |
Harga Jeep Wrangler Rubicon 4-door Anniversary | Rp1.120.000.000,- |
Harga Jeep Wrangler Rubicon 4-door | Rp1.035.000.000,- |
Harga Jeep Wrangler Rubicon 2-door COD (MW3) | Rp945.000.000,- |
Harga Jeep Wrangler Rubicon 2-door | Rp1.100.000.000,- |
Harga Jeep Wrangler Rubicon 2-door Anniversary | Rp1.065.000.000,- |
Video Review
Buka link dan simak video review Jeep Wrangler Rubicon Recon berikut ini! https://www.youtube.com/watch?v=dL5MSZMlblY